17 Sep 2022

Taman BMJ di Gading Rejo Pringsewu

 Yaaah.. sekali lagi saya jadi korban Instagram nih pemirsaah.

Sampe jauh-jauh ke Gading Rejo, pengen liat yang namanya Taman BMJ.

Daaan.. sebenernya ini udah yang ketiga kalinya kesini gaess.. hehhehehe...

Bener-bener gak bosen cekrak-cekrek di sini pokoknya. Tempatnya enak, sejuk, bersih dan pemandangannya itu lho, gak nahaaan.. ma syaa Allah cantiik bangeet. 












Pokoknya bisa foto-foto ala prawed atau foto sok aseeklah yaa.. hahhaha.. tempatnya emang gak terlalu luas tapi oke kok. Tiket masuk rp. 5.000/orang. Ada musholla dan toiletnya juga. Yang mau pesen makanan juga bisa, menu sederhana seperti nasgor, mie, es-es an dll. 

Yang penasaran tapi pengen kesana bisa browsing pake googlemap. Happy-happy bareng keluarga yaaak.



Arisan Emak-Emak SD Insan Mandiri Bandar Lampung di Jati Agro

























Kompak bangeeet emang emak-emak kelas 6 unggulan SD Insan Mandiri. Karena efek senasib mulai kelas 1 sampai kelas 6 selalu bersama. Sering ketemu dan ngobrol kalau nungguin atau jemput anak-anak di sekolah. Jadinya terasa bagai saudara jauh gitu deeh. 

Naah minggu lalu itu pas banget arisan terakhir, yang dapat mamanya Cacha. Booking tempat di Jati Agro desa Jatimulyo. 

Ini juga jadi salah satu destinasi tempat foto-foto yang lumayan instagramable deeh. View di tengah kebun dan persawahan, ada kolam renang untuk anak-anak juga. Harga tiket masuk lumayan murce. Bisa pesan makanan juga di sana. Kalau mau buat acara misal reuni, arisan, family gathering juga bisa, tempatnya lapang. Banyak spot foto jugalah. 

Menunya ala-ala pedesaan, ada nasi urap beserta printilannya, lauk bisa request, mau ikan-ikan atau ayam-ayam. 

Yuuk dicobain... Merapat ke Jati Agro.

 

Muscab HAKLI Kota Bandar Lampung

 Bertempat di Hotel Aston Bandar Lampung, hari Sabtu, 17 September 2022 diselenggarakan Musyawarah Cabang HAKLI Kota Bandar Lampung, dengan agenda pembacaan laporan pertanggung jawaban pengurus lama, pemilihan ketua HAKLI kota periode 2022-2027. 

Terpilih melalui voting, perolehan suara terbanyak pada ibu Nurdina,S.ST sebagai ketua, dan Agus Faisal sebagai sekretaris. Dilanjutkan dengan serah terima oleh bapak M. Yasin yakni ketua HAKLI yang sebelumnya kepada ibu Nurdina.

Berbagai acara dilaksanakan, diawali dengan pembukaan yang diisi dengan berkumandangnya lagu Indonesia Raya dan Mars HAKLI. Kemudian dilanjutkan dengan doa dan pembacaan laporan pertanggung jawaban pengurus lama kemudian pemilihan pengurus yang baru.

Ekspresi bahagia anggota HAKLI atas terpilihnya pengurus baru, diakhiri dengan makan siang bersama. Tak lupa cekrek-cekrek upload tentunya. 

Semoga HAKLI kota Bandar Lampung semakin jaya, maju, berkembang lebih baik dan menaungi anggotanya untuk bersama menyehatkan Indonesia.